SULSELTA.CO.ID (Soppeng) – Tentara Nasional Indonesia ( TNI ) dari rakyat untuk rakyat telah terbukti di mata masyarakat dari “Rakyat untuk Rakyat,” dengan melalui perogram Tentara Manunggal Masuk Desa
Di lokasi TMMD ke 106 Kecamatan Marioriawa, Kabupaten Soppeng. Personil Kodim 1423 bersama sama warga saling berbagi tugas dan tolong-menolong serta menjunjung tinggi kebersamaan.
Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) yang ke-106 Tahun 2019 personil TNI Kodim 1423 Soppeng bersama masyarakat bekerja dengan ucapan, “Ringan sama dijinjing, berat sama dipikul,” Pekerjaan yang berat akan terasa ringan apabila dikerjakan bersama-sama Kata TNI dan Masyarakat.
Sejak program TMMD dimulai, masyarakat sukarela turun kelapangan untuk membantu TNI,” ujar Komandan Kodim Letkol Arm Fajar Catur (20/09/19). (Akhmad Mario)